MOJOKERTO, - Hal tersebut disampaikan oleh Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto saat mengunjungi Koramil 0814/12 Kesamben, Selasa (18/1/2022)
Kegiatan Komandan Korem 082/CPYJ Kol Inf M. Dariyanto mengunjungi Koramil 0814/12 Kesamben dilakukan sambil gowes bersama dengan anggota Korem 082/ CPYJ. Tampak hadir pada kegiatan peninjauan Koramil Kesamben tersebut Dandim 0814/Jombang Letkol Inf Hanafi beserta anggota Kodim Jombang
"Selain olahraga gowes, saya juga ingin melihat secara langsung kondisi satuan bawah yang terkait dengan kondisi bangunan dan kebersihan lingkungan dan kantor, "ujarnya
Kedatangan Danrem beserta rombongan dari Korem 082/CPYJ dan Kodim 0814/Jombang disambut oleh Danramil 0814/12 Kesamben Kapten Inf Khoirul beserta staf.
Dalam kegiatan Kunker ke Koramil 0814/12 Kesamben. Danrem 082/CPYJ menyampaian bahwa, kedatangannya beserta rombongan disamping melaksanakan olahraga gowes, juga ingin melihat secara langsung kondisi bangunan, kebersihan baik kebersihan kantor maupun kebersihan lingkungan Koramil 0814/12 Kesamben.
"Saya minta kepada Danramil untuk perhatikan lagi kebersihan kantor dan kebersihan lingkungan, walaupun kondisi bangunan Koramil sudah berumur tapi kalau diperhatikan kebersihan dan penataanya akan menimbulkan kesan yang bagus. Kedepan apabila ada upaya perbaikan, gunakan bahan yang awet terutama yang tidak dimakan rayap, saat ini bangunan banyak menggunakan besi ringan yang awet dan tidak di makan rayap, ”jelas Danrem
Selesai pengecekan Tim gowes Korem 082/CPYJ dan Kodim 0814/Jombang melaksanakan istirahat sejenak dihalaman Koramil.
Setelah istirahat Tim Gowes Korem 082/CPYJ melanjutkan gowes menuju finis di halaman Lapangan Tenis Sooko, sementara Tim gowes Kodim 0814/Jombang melanjutkan gowes menuju finis di Makodim 0814/Jombang. (Penrem CPYJ)
Baca juga:
Danrem 082/CPYJ Kunjungi Koramil 0815/11
|